Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa negara harus memiliki sikap untuk berani menempuh jalan sendiri tanpa mengikuti tren dunia yang terkadang sulit. Hal ini agar Indonesia bisa menjadi negara maju.
“Dan negara kita harus berani menempuh jalan kita sendiri, jangan mengikuti tren dunia yang kadang menggeret kita masuk ke kompetisi yang sulit,” kata Jokowi dalam acara BNI Investor Daily Summit 2024 di Jakarta Convention Center, Selasa (8/10/2024).
Jokowi menekankan bahwa Indonesia memiliki kekuatan sendiri yang berbeda dengan negara lain, yang dapat membawa kemajuan bagi negara. Namun, hal ini memerlukan strategi dan rencana taktis untuk mencapai cita-cita tersebut.
Sebelumnya, Jokowi juga menyatakan bahwa Indonesia memiliki potensi untuk menjadi kekuatan ekonomi baru di Asia, bersama dengan India dan China. Meski demikian, Jokowi menyadari bahwa masih ada banyak tantangan dan persyaratan yang harus dipenuhi agar Indonesia dapat menjadi negara super power.
Jokowi juga mengingatkan pentingnya menjaga optimisme dan berhati-hati agar tidak terjebak dalam pesimisme. Salah satu tantangan yang harus dihadapi adalah perlambatan ekonomi global yang diprediksi masih berada pada angka pertumbuhan 2,7 – 2,8%.
Meskipun demikian, Jokowi menyatakan rasa syukur karena Indonesia masih berhasil tumbuh di atas 5% dalam pertumbuhan ekonominya.